Sayangnya, Jun-hyung tidak menyebutkan nama hotel tempatnya menginap bersama personil Beast lainnya.
Salah satu personil Beast,
Yong Jun-hyung, baru saja mengunggah sebuah foto terbarunya di Twitter.
Menariknya, foto itu ternyata diambil Jun-hyung saat berada di hotel
tempatnya menginap di Jakarta, Indonesia.
Foto itu diunggahnya Minggu, 18 Maret, di akun Twitter-nya, @Joker891219. "Aku senang hari ini, di Indonesia," tweet Jun-hyung.
Sayangnya, Jun-hyung tidak menyebutkan nama hotel tempatnya menginap
bersama personil Beast lainnya. Foto ini pun banyak menarik perhatian
netter Korea Selatan.
Sebelum manggung
di konser "Beast Beautiful Show World Tour" di JITEC Mangga Dua Square,
Jakarta (17/3), Beast terlebih dulu menggelar jumpa pers di Ruang
Swargaloka, JITEC. Mereka mengaku terharu dan senang menggelar konser di
Indonesia walau ini adalah kedatangan perdana mereka di sana.
"Kami baru pertama kali ke sini, tapi sudah banyak sekali fans yang
menunggu. Cukup terkejut setelah turun di bandara sudah banyak fans,"
kata Jun-hyung. "Menurutku, konser ini yang paling penting. Kami
diberikan waktu sepanjang hari untuk mempersiapkannya," imbuh Yoon
Doo-joon.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar